Taman budaya limboto kini menjadi salah satu ikon Kabupaten Gorontalo yang sudah lama dikenal dan sering dikunjungi.
Berdampingan dengan Masjid Agung Limboto dan Pakaya Tower, menggambarkan perpaduan nuansa agama dan budaya di Gorontalo.
Taman Budaya limboto adalah tempat yang asri, teduh serta memiliki pemandangan Menara Pakaya membuat lokasi itu menjadi lokasi favorit saat sore di Kabupaten Gorontalo.
Di lokasi ini banyak spot instagramable yang sayang untuk dilewatkan. Menara Pakaya merupakan menara dengan konstruksi baja dengan ketinggian 65 meter yang menyerupai menara Eiffel ini membuat anda bisa melihat pemandangan Gorontalo yang indah dari ketinggian.